Minggu, 02 Juli 2017

Cara Mengencangkan Payudara

Payudara kendor merupakan salah satu hal yang paling ditakutkan oleh kaum hawa. Hal ini kemungkinan terjadi pasca wanita melahirkan. Berapapun umurnya memiliki payudara yang padat dan kencang selalu menjadi idaman bagi kaum wanita. Maka dari itu setiap pasca melahirkan, seorang wanita pasti sibuk dengan pikirannya mengenai cara mengencangkan payudara yang aman dan cepat. Sebenarnya untuk mengencangkan payudara dengan waktu yang cepat dan instan itu bisa dilakukan dengan menempuh jalan operasi, dengan menarik otot-otot pada bagian payudara sehingga otot tersebut menjadi kencang dan payudara akan naik lagi. Tetapi tentu saja operasi payudara seperti itu membutuhkan biaya yang tidak sedikit.

Jika Anda adalah seorang wanita yang yang sudah menyusui sehingga payudara Anda kendor dan Anda ingin mengencangkannya kembali dengan cara alami dan aman bagi kesehatan, disini kami akan memberikan tips cara mengencangkan payudara yang aman secara alami :
  1. Gunakan Krim Payudara

    Gunakanlah krim yang khusus digunakan pada payudara. Anda bisa menggunakan secara rutin 3 sampai 6 bulan pemakaian. Pemakaian krim dilakukan sesaat sebelum tidur, dan satu hal lagi adalah jangan membuka bra saat tidur. Karena itu juga salah satu faktor yang menunjang usaha Anda untuk mengencangkan bagian payudara.
     
  2. Olahraga Secara Teratur

    Pilihlah olahraga yang bertujuan melangsingkan tubuh, jangan mengambil olahraga dengan cara mengangkat beban berat. Usahakan selalu menjaga bagian perut tetap rata, karena otot pada sekitar payudara akan tertarik dan menyebabkan payudara menjadi lebih kencang. Anda bisa memilih olahraga jenis yoga, combat atau muaythai.
     
  3. Selalu Memakai Bra

    Dengan selalu memakai bra maka akan membantu dalam menjaga bentuk payudara. Otot payudara juga tidak akan bekerja keras karena sudah tertopang oleh bra. Tidak terkecuali saat Anda tidur, tetapi usahakan menggunakan bra tanpa kawat untuk menjaga kenyamanan Anda saat beristirahat.
     
  4. Posisi Menyusui

    Jika sekarang ini Anda adalah seorang ibu yang masih aktif menyusui, maka sebaiknya Anda juga memperhatikan posisi Anda dalam menyusui. Membungkuk saat menyusui sangat berpengaruh untuk payudara Anda, sebaiknya Anda mendekatkan anak Anda ke payudara dengan menggunakan bantal atau alat lainnya. Kesalahan seperti ini yang biasanya jarang diketahui oleh para ibu.
Previous Post
Next Post

0 komentar:

Monggo komentar kritik, saran di kolom dibawah ini atau hanya sekedar titip salam ke pacar juga boleh ... :D

Terus jadikan blog footherbal menjadi blog terbaik buat mencari ilmu kesehatan, kehamilan, gaya hidup, kecantikan dan lain sebagainya ... :)

Jangan menaruh link aktif/pasif di kolom komentar ya bosss ... !!!