Jumat, 14 Juli 2017

Bersepeda Apakah Membuat Paha dan Betis Semakin Besar?

Kebanyakan orang enggan untuk bersepeda, alasannya adalah karena takut paha dan betis menjadi besar. Sebenarnya bersepeda apakah membuat paha dan betis semakin besar? Menurut para ahli, dengan bersepeda tidak berpengaruh pada membesarnya pada bagian paha dan betis. Itu hanyalah mitos belaka yang berkembang di masyarakat.  Sebenarnya, yang bisa membuat paha dan betis membesar adalah faktor kegemukan dan kurangnya olah raga, sehingga ada penumpukan lemak pada bagian kaki. Penumpukan lemak pada kaki terjadi karena kurangnya pembakaran kalori pada bagian betis dan paha. Bukankah pemahaman ini malah bersifat terbalik? Pada dasarnya olah raga bersepeda merupakan salah satu olah raga yang paling terasa manfaatnya. Anda bisa melakukan olah raga ini sambil berpergian ke kantor, kampus, sekolah ataupun tempat lainnya.

Dengan bersepeda apakah membuat paha dan betis semakin besar? Itu hanyalah ketakutan sebagian orang yang sampai sekarang belum terbukti kebenarannya. Bahkan banyak para atlet sepeda yang mempunyai kaki dengan ukuran ramping. Karena pada dasarnya jika Anda melakukan olah raga ini maka kaki Anda akan menjadi ramping dan juga kencang. Selain berfungsi merampingkan betis, dengan olah raga bersepeda Anda juga akan merasakan ukuran pada perut Anda. Karena bersepeda juga berfungsi untuk mengurangi tingkat kebuncitan perut Anda. Bahkan dengan bersepeda ada 3 hal penting yang bisa Anda dapatkan, yang pertama adalah Anda akan mendapatkan tubuh yang sehat. Yang kedua Anda akan lebih hemat dan yang ketiga adalah Anda tidak perlu menyisihkan uang Anda untuk pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM).
Previous Post
Next Post

0 komentar:

Monggo komentar kritik, saran di kolom dibawah ini atau hanya sekedar titip salam ke pacar juga boleh ... :D

Terus jadikan blog footherbal menjadi blog terbaik buat mencari ilmu kesehatan, kehamilan, gaya hidup, kecantikan dan lain sebagainya ... :)

Jangan menaruh link aktif/pasif di kolom komentar ya bosss ... !!!