Sabtu, 27 Mei 2017

Betulkah dapat Dilakukan Pencegahan untuk Posisi Bayi Sungsang?

Setiap ibu hamil pasti menginginkan proses kelahiran bayinya normal dan lancar. Beberapa usaha menjaga kehamilan serta latihan demi kelancara proses persalinan pun dilakukan sebaik mungkin. Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa kelahiran sungsang bisa saja terjadi pada bayi.

Posisi kelahiran bayi dalam keadaan sungsang yang sudah di prediksi oleh dokter inilah yang akhirnya akan menimbulkan kecemasan dan kekhawatiran pada mereka, ibu hamil. Posisi bayi dimana bisa terlahir dengan kondisi sungsang adalah posisi kepalanya yang seharusnya sudah berada di bawah dan bokong di atas masih saja berada pada posisinya dimana kepala masih berada di atas dan bokong di bawah.

Jika prediksi kelahiran sungsang ini masih berada pada usia kehamilan di bawah minggu ke-34 maka jangan dulu dicemaskan, karena bisa saja posisi berubah menjadi seharusnya.

Bayi dengan posisi sungsang yang akhirnya harus terlahir dengan posisinya yang demikian terjadi karena beberapa hal. Di antaranya adalah kondisi ukuran dari bayi yang dikandung, misalnya saja lebih kecil atau lebih besar dari pada ukuran rahim ibunya.

Keadaan inilah yang akhirnya memungkinkan bayi berputar di rahim saking kecil ukurannya ataupun karena besarnya ukuran maka bayi sama sekali tidak bergerak karena kesulitan.

Lahirnya bayi dalam kondisi posisi sungsang bukan hanya menjadi kecemasan bagi ibu hamil dengan bayi tunggal saja. Kondisi ini lebih mencemaskan lagi bagi mereka, ibu hamil dengan bayi kembar.

Bayi kembar dengan keadaan dua bayi dalam satu rahim memungkinkan salah satu dari keduanya berputar terlebih dahulu dan menutup rongga dari panggul, sehingga salah satu dari keduanya akhirnya terlahir dengan kondisi posisi sungsang.

Bukan hanya keadaan perputaran serta kondisi bayi dalam rahim saja yang menjadi penyebab bayi terlahir dengan kondisi posisi sungsang ini. Rahim ibu juga ternyata menjadi salah stau penyebabnya. Adanya ketidaknormalan pada bentuk rahim ibu hamil, terlalu banyaknya air ketuban, serta terhalangnya jalan lahir akibat tertutup plasenta yang berada di bawah pun menjadi penyebabnya.

Kondisi kelahiran sungsang jarang terjadi pada mereka yang melahirkan pada kehamilan pertamanya. Kondisi melahirkan dengan posisi sungsang biasnaya terjadi pada melahirkan kehamilan kedua atau setelahnya.

Kecemasan dan kekhawatiran ibu hamil akan kelahiran bayi sungsang bisa diusahakan untuk dicegah. Pencegahan yang dilakukan bisa dilakukan dengan pijatan pada perut ibu hamil. Pijatan ini bertujuan agar bayi bisa berputar pada posisinya yang normal.

Walaupun dalam masyarakat pemijatan ini merupakan hal yang lumrah dan biasanya dilakukan oleh mereka yang sudah ahli, namun tidak sedikit yang takut menjalaninya. Pemijatan ini masih menimbulkan kecemasan akan bahaya atau tidaknya pada ibu dan bayi di dalam rahim.

Untuk itu, ada cara lain untuk mencegah posisi sungsang ini yaitu dengan berjalan maupun menungging. Berjalan dengan santai merupakan latihan yang sehat sedangkan menungging ke arah samping merupakan bagian dari salah satu gerakan senam hamil.

Latihan ini dapat merangsang bayi agar bergerak dan berpuar untuk sampai pada posisi normalnya. Latihan ini juga dapat dilakukan bersamaan dengan latihan mengatur pernafasan yang berguna bagi proses melahirkan.

Sayangnya, latihan tersebut hanya dapat dilakukan oleh ibu hamil yang usia kandungannya di bawah 8 bulan. Memasuki usia di atas 8 bulan, tubuh ibu hamil akan semakin membesar, ruang rahimnya juga akan menyempit sehingga ibu hamil akan kesulitan bergerak.

Untuk itu, sangat penting untuk ibu hamil di usia kehamilannya di bawah 8 bulan untuk rajin memeriksakan kondisi dan posisi bayi dalam rahimnya sehingga keadaan posisi sungsang dapat dicegah.
Previous Post
Next Post

0 komentar:

Monggo komentar kritik, saran di kolom dibawah ini atau hanya sekedar titip salam ke pacar juga boleh ... :D

Terus jadikan blog footherbal menjadi blog terbaik buat mencari ilmu kesehatan, kehamilan, gaya hidup, kecantikan dan lain sebagainya ... :)

Jangan menaruh link aktif/pasif di kolom komentar ya bosss ... !!!