Sabtu, 15 April 2017

Jurnal Penurunan Berat Badan

Ada banyak sekali cara yang bisa kita tempuh untuk menurunkan berat badan. Beberapa cara terdengar aneh, unik atau bahkan ekstrim, namun ada pula yang sangat mudah untuk dilakukan, yakni menuliskan atau membuat jurnal. Menurut para peniliti di kota Seattle, Amerika Serikat, menulis jurnal adalah cara yang termudah yang bisa kita lakukan untuk menurunkan berat badan. Mereka menemukan fakta bahwa banyak orang yang menuliskan makanan yang mereka konsumsi ke dalam sebuah jurnal dapat membantu menurunkan berat badan secara signifikan dibanding mereka yang hanya melakukan diet dengan cara biasa.

Bagaimana membuat jurnal penurun berat badan itu? Ada beberap langkah yang mesti kita lakukan untuk membuat jurnal penurun berat badan, yakni;
  • Menuliskan jenis makanan yang kita konsumsi sepanjang hari, bagaimana perasaan kita saat memakan makanan tersebut serta bagaimana makanan tersebut memperngaruhi diri kita,
  • Tuliskan kadar lapar kita bersama dengan jenis makanan yang akan membuat kita kenyang,
  • Jurnal penurun berat badan yang terakhir yaitu dengan menuliskan segala sesuatu di dalam jurnal dengan jujur. Kita diharuskan untuk menuliskan label makanan, porsi serta komposisi makanan yang kita makan sepanjang hari dengan sejujur-jujurnya.
Dengan mengetahui makanan apa yang kita makan sepanjang hari, maka kesadaran kita akan terbangun dengan sendirinya. Kita juga akan mengetahui pengaruh apa yang ditimbulkan oleh berbagai makanan tersebut kepada tubuh kita, termasuk kepada berat badan kita.
Previous Post
Next Post

0 komentar:

Monggo komentar kritik, saran di kolom dibawah ini atau hanya sekedar titip salam ke pacar juga boleh ... :D

Terus jadikan blog footherbal menjadi blog terbaik buat mencari ilmu kesehatan, kehamilan, gaya hidup, kecantikan dan lain sebagainya ... :)

Jangan menaruh link aktif/pasif di kolom komentar ya bosss ... !!!